Home » » My Gaza Story [part1] | by @mikhaelsyauqi

My Gaza Story [part1] | by @mikhaelsyauqi

Written By Unknown on Wednesday, December 12, 2012 | 2:43 AM




King Syauqi
@mikhaelsyauqi
Gaza City | Relawan Gaza from ITJ Bandung



  1. Perang 8 hari kemarin di Gaza, disebut oleh pemerintahan HAMAS sebagai perang "Hijaratu sijjiil", diambil dr surat al-fiil. #MyGazaStory

  2. Israel menyebutnya Pillar of Cloud, sementara kelompok Jihad Islam (ekstrimis Islam di Gaza) mnyebutnya Blue Sky.

  3. Perang ini di mulai 15 November '11 atau 1 Muharam 1434, diawali dengan syahid nya asSyahid alQaa'id Ahmad al Ja'bari.

  4. Siapakah al-Ja'bari? sebelumnya, mari kita kenali dulu HAMAS, gerakan perlawanan Islam yg menguasai jalur Gaza.

  5. HAMAS adalah partai terbesar di Palestina dan menguasai jalur Gaza, berbagi kekuasaan dgn Fatah di Tepi Barat.

  6. HAMAS memiliki 3 bidang yg dipimpin oleh 3 orang. Pertama adalah Bid. Pemerintahan, dipimpin oleh Ismail Haniya Abu 'Abid.

  7. Kedua adalah Bid. Biro Politik, yang dipimpin oleh Khaled Mesh'al Abul Walid. Mesh'al memimpin dari luar tanah Palestina.

  8. Mesh'al sendiri dibuang oleh Israel selama 45 tahun dari Palestina, gagal dibunuh pd tahun 1997, dan baru kembali tahun ini.

  9. Bidang yg ketiga adalah bidang Militer, Izzudin al Qassam. dipimpin oleh Muhammad adDhaif, sosok yg sangat ditakuti Israel.

  10. adDhaif dijuluki "ghost" oleh musuh2nya karena tidak seorangpun, bahkan banyak internal Hamas, yg mengetahui profilnya.

  11. Klo orasi di publik, ad-Dhaif ini selalu menggunakan penutup kepala. photo nya bisa dilihat di profil FB sy.

  12. adDhaif adalah orang dibalik layar alQassam. pengatur strategi. Mind Master. siapa yg ada didepan layar? Ahmad al Ja'bari.

  13. Ja'bari adalah tangan kanan sang komandan tertinggi. tugasnya adlh sebagai teknisi medan lapangan. penangkapan Ghilad Shalit ada dibawah dia.

  14. Tidak mampu-nya Israel meng-assasinate adDhaif, Sang Komandan Qassam, beralih ke pembunuhan al Ja'bari.

  15. Lalu, apa motif penyerangan selama 8 hari ini bagi Israel? secara garis besar ada 2 motifnya.

  16. Pertama, untuk kampanye Pemilu Januari nanti. Netanyahu ingin menaikkan popularitas dikalangan penduduk Yahudi.

  17. Penyerangan ini sudah dipetakan sejak tahun 2009, dimana Israel "nyicil" rudal ke Gaza, dan melihat tdk ada balasan yg signifikan.

  18. Ditambah lagi, hasil pantauan pesawat tanpa awak Israel melaporkan selama 4th, HAMAS tidak memiliki psenjataan yg berarti.

  19. Padahal itu adalah strategi Qassam supaya kekuatan militer mereka tidak dapat dipetakan oleh Netanyahu. Akhirnya Israel menyerang..

  20. Terbunuhnya al-Ja'bari membuat HAMAS mengeluarkan sebagian "senjata rahasia"nya, termasuk rudal yg mampu mcapai Tel Aviv.

  21. Lebih dari 1000 roket ditembakkan HAMAS, membuat israel kaget karena berbeda dari hasil pantauan dan laporan mata2 mereka.

  22. Alasan kedua penyerangan, tentu, adalah untuk "Pemetaan Kekuatan Lawan", yg ternyata jauh diatas perkiraan mereka.

  23. Saat perang, Aqsha TV, TV lokal milik Hamas, dibajak Israel untuk "menakuti" rakyat Palestina. msyrkt Gaza tdk tpengaruh.

  24. HAMAS balik membajak TV Israel, dan menyiarkan kekuatan persenjataan HAMAS ke seluruh Israel. masyarakat Israel ketakutan.

  25. Saat itu, TV lokal n masyarakat Israel demo besar u/ menghentikan perang. Pamor Netanyahu jatuh. Israel mngajukan Gencatan.

  26. HAMAS menolak gencatan senjata. Israel me-lobby Amerika, dan Menlu Hillary Clinton terbang ke Mesir u/ me-lobby Mursi.

  27. Mursi membuka perundingan gencatan senjata dengan 3 syarat yg intinya, Israel mhentikan pembunuhan pemimpin HAMAS, (cont.)

  28. Serta dibukanya perbatasan Mesir Rafah u/ keluar masuk-nya logistik. hal ini disanggupi Amerika dn Israel. perang berakhir.

  29. oke segitu dulu kultwitnya, lanjut kapan kapan yaa kawan kawan ... :D 



___________ posted by: Blog PKS PIYUNGAN - Bekerja Untuk Kejayaan Indonesia
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template | PKS PIYUNGAN | PKS Tegal | PKS Magelang | PKS Jaktim | PKS Pontianak | PKS Sumut | MBO indonesia | Caksub
Copyright © 2013. PKS Kedungkandang - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger