Home » , » Banjir Semarang, Relawan PKS distribusikan ribuan nasi bungkus

Banjir Semarang, Relawan PKS distribusikan ribuan nasi bungkus

Written By Unknown on Wednesday, January 16, 2013 | 6:08 PM

Semarang - Banjir yang melanda di beberapa daerah Semarang sejak Selasa (15/01) dua hari yang lalu mengakibatkan kerugian materi dari korban banjir. Walaupun dilaporkan tidak ada korban jiwa, namun Banjir yang menggenangi kawasan Kecamatan genuk, seperti daerah sepanjang jalan Wolter Monginsidi, daerah Kembangan dan Muktiharjo menyebabkan kerugian materi yang tidak sedikit.

Mengetahui situasi darurat ini, tim satuan relawan PKS Kota Semarang segera melakukan langkah cepat tanggap untuk mengatasi banjir di kawasan perbatasan Kota Semarang dan Kabupaten Demak ini. Selain membantu mengevakuasi Korban, Rabu (16/01) siang, tim relawan PKS juga mendistribusikan bantuan berupa ribuan nasi bungkus, sayur mayur, dan kebutuhan makanan cepat saji lainnya yaitu mie instan.

Menurut salah satu tim relawan PKS, Agus, bantuan ini di distribusikan ke warga korban banjir di wilayah Kembangan dan Jalan Wolter Monginsidi genuk.

“kami (relawan PKS) siang ini mendistribusikan setidaknya 15 paket nasi bungkus ataus sekitar 2 ribu nasi bungkus kepada warga korban Banjir,”terang Agus kepada PKS Jateng Online, Kamis (17/01).

Lebih lanjut Agus menyampaikan bahwa Relawan PKS Kota Semarang akan sennatiasa membantu mengatasi musibah Banjir di kota Semarang ini.

“Intensitas air yang tinggi berada di Kelurahan Muktiharjo, yang mencapai pusar orang dewasa. Untuk itu kami akan selalu siap siaga membantu korban banjir,” lanjut Agus, yang juga menjabat sebagai satuan pengamanan DPW PKS Jawa Tengah ini.

Penyerahan bantuan nasi bungkus dan sayuran tersebut diserahkan secara simbolis oleh Anggota DPRD dari Fraksi PKS, Agung Budi Margono, yang juga merupakan Ketua DPD PKS Kota Semarang, Rabu Siang (16/01) di genuk, Semarang. [pksjateng.or.id]

________________________________________________________

Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template | PKS PIYUNGAN | PKS Tegal | PKS Magelang | PKS Jaktim | PKS Pontianak | PKS Sumut | MBO indonesia | Caksub
Copyright © 2013. PKS Kedungkandang - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger